Terima Kasih Sudah Berkunjung Ke BLOG Saya
Mohon Tinggalkan Komentar & Silahkan Ikuti BLOG Saya.

Materi Online

Diposting oleh catatan yure on Kamis, 02 Agustus 2012

Ada 2 model pengembangan materi pembelajaran on-line.Pada model pertama,dosen membangun materi dengan komputernya sendiri dengan bagian bangian materi secara utuh.Setiap bagian bisa dibaca dan dipelajari secara off-line dengan cara mendownload dari internet atau dari rekaman CD/DVD yang dibagikan.

Pada model kedua,dosen membangun materi pembelajaran dengan fasilitas pengembangan materi secara on-line.Materi perkuliahan dimasukkan ke sistem bab demi bab yang terangkai secara utuh di sistem.Siswa hanya bisa mengikuti perkuliahan secara utuh melalui sistem yang sama secara online.Dengan model ini,distribusi off-line hanya bisa dilakukan setelah pengembangan materi perkuliahan selesai seluruhnya.

Umumnya ujian masih harus dilakukan secara tradisionil,belum ditemukan cara pelaksanaan ujian yang efektif.Sifat ujian adalah untuk menguji siswa secara individu sehingga pemakaian jaringan internet akan memberikan kepada siswa untuk berkomunikasi satu sama lain sehingga hasil evaluasi dapat menjadi bias.

Namun,ujian online dapat digunakan kalau bentuk ujian tersebut adalah penyusunan makalah dengan satu tema yang ditetapkan dosen.Akan lebih menarik jika tema tersebut dapat bervariasi tiap siswa atau dalam setiap kelompok yang berbeda.

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar

Entri Populer